Orang yang bisa membuat semua hal yang sulit menjadi mudah dipahami, yang rumit menjadi mudah dimengerti, atau yang sukar menjadi mudah dilakukan, itulah pendidik yang sejati.

Selamat hari pendidikan nasional 2 Mei

5 Langkah Mengusir Pikiran Negatif Agar Lebih Produktif

Posted by

Ingin tahu rahasia mencapai kesuksesan? Ternyata ada pada formula pikiran positif dan kepercayaan diri. Pikiran negatif di kantor hanya menurunkan produktivitas dan aktualisasi diri saat bekerja. Maka, mulailah singkirkan pikiran negatif dengan cara berikut.

1. Buat jurnal bersyukur
Terdengar klise dan membuang waktu memang. Namun, menuliskan daftar apa saja hal baik yang Anda alami dan miliki akan membuat Anda bersyukur soal hidup. Jurnal bersyukur akan meningkatkan fokus dan pikiran positif Anda. Tulislah jurnal bersyukur secara rutin setiap hari untuk membersihkan pikiran dari hal buruk.

2. Akrab bersama sahabat
Sahabat baik akan membuat rekannya merasa bahagia dan menjauhkan Anda dari pikiran negatif. Mereka akan menyumbangkan dukungan emosional agar Anda bisa melewati masalah dalam hidup. Mengisolasi diri dari sahabat dan pergaulan hanya berujung pada terciptanya pikiran negatif.

3. Hewan peliharaan
Menurut sebuah studi pada tahun 2011 di Amerika, memelihara hewan dan menyibukkan diri dengannya akan membantu menjernihkan pikiran. Luangkan waktu di akhir pekan untuk mengajak anjing atau kucing kesayangan jalan berkeliling kompleks atau merawatnya di salon hewan.

4. Perbanyak aktivitas di ruang terbuka untuk menenangkan pikiran
Jika Anda terobsesi dengan sesuatu, Anda membutuhkan waktu untuk beristirahat sejenak demi melepaskan pikiran negatif. Cobalah menyibukkan diri dengan aktivitas seperti berolahraga, meditasi, traveling atau kumpul dalam sebuah komunitas positif yang bermanfaat.

5. Ruang terbuka
Para ilmuwan mengatakan bahwa alam dan sekelilingnya dapat menenangkan pikiran. Jangan ragu menyempatkan diri berpergian ke daerah terbuka seperti kebun, taman maupun yang lainnya. Udara bebas dan aroma segar dari alam bisa mengusir pikiran negatif.

Sumber:female.kompas.com


Blog, Updated at: 06:45

2 comments:

  1. tampilan blognya gan friendly broo susdah orang baca :)

    ReplyDelete
  2. berat amat blognya broo,,, trus kebanyakan pernak perniknya gan :D

    ReplyDelete

Disarankan berkomentar menggunakan OpenID. Komentar SPAM dan SPAMMY (menyertakan link hidup) otomatis tidak akan muncul.

Dapatkan Update Terbaru

Subscribe via Email

Like This!!!